Warning: count(): Parameter must be an array or an object that implements Countable in /home/isuzuas2/public_html/wp-content/themes/Isuzu/header.php on line 306
Warning: count(): Parameter must be an array or an object that implements Countable in /home/isuzuas2/public_html/wp-content/themes/Isuzu/header.php on line 306
Isuzu Gelar Kompetisi Desain Poster Bertemakan SDG 2030
Share
Tangerang, Rabu 16 Agustus 2023 - PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) sebagai agen pemegang merek (APM) kendaraan niaga Isuzu di Indonesia memiliki sejumlah aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) dari berbagai sektor, termasuk Isuzu Supply Chain Partner (ISCP).
Muhammad Ichsan Fajrianto, CSR Working Group Leader of Isuzu Supply Chain Partner menjelaskan, bahwa ISCP merupakan organisasi yang beranggotakan pemasok dari Isuzu sebagai partner untuk menunjang pasokan komponen berdasarkan CQDSME (Cost, Quality, Delivery, Safety, Moral and Environment).
“Program CSR tahun 2023 ini, yaitu menggelar kompetisi poster dengan tema Sustainable Development Goals (SDG) 2030 yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran terhadap 17 poin dari SDG 2030 di kalangan pelajar,” ujar Ichsan di booth Isuzu, hall 3, ICE, BSD, Tangerang, Rabu (16/8/2023).
Pemilihan teman SDG tentunya sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dunia. Secara umum, program ini memiliki tujuan untuk menyelesaikan permasalahan sosial dan ekonomi di negara yang membutuhkan bantuan.
“Dalam rentang waktu satu bulan kami telah menerima poster sebanyak 104, yang dikirimkan dari kota-kota di wilayah nasional Indonesia. Dari kota yang paling barat, kami menerima poster dari kota Aceh dan dari yang paling timur adalah kota Palopo di Sulawesi Selatan,” tutur Ichsan.
Gagat Prijawan, Chairman of Isuzu Supply Chain Partner menambahkan, bahwa setelah melihat hasil karya desain para peserta, maka berdasarkan hasil penilaian dewan juri yang berasal dari stake holder Isuzu, pemenang kompetisi poster kali ini terdiri dari juara 1, 2, dan 3 serta most favourites (banyak likes di IG) dan most creative.
Penilaian gambar dinilai berdasarkan, kesesuaian dengan Tema SDG 2030, mengandung unsur Isuzu, imajinasi desain poster, dan desain poster tidak mengandung SARA, pornografi.
“Kami ucapkan terima kasih atas partisipasi peserta, kerja sama dan dukungan dari semua pihak sehingga kompetisi poster ini bisa terselenggara dengan baik,” ujar Gagat.
Berikut pemenang lomba poster Isuzu 2023:
The Most Creative, Khaisha Hauzan Kamal SMA 63 Jakarta.
The Most Favorite Muhammad Dammar Yudistio SMKN 6 Jakarta