Warning: count(): Parameter must be an array or an object that implements Countable in /home/isuzuas2/public_html/wp-content/themes/Isuzu/header.php on line 306
Warning: count(): Parameter must be an array or an object that implements Countable in /home/isuzuas2/public_html/wp-content/themes/Isuzu/header.php on line 306
Nikmatnya Aplikasi My Isuzu ID, Info Bengkel dan Diler Langsung Terhubung Maps
Share
Bagaimana rasanya bisa mendapatkan informasi bengkel, toko suku cadang, hingga diler terdekat dengan pilihan truk yang pas untuk bisnis anda hanya melalui aplikasi smartphone?
PT Isuzu Astra Motor Indonesia sebagai agen tunggal pemegang merek sekaligus distributor kendaraan komersial Isuzu di Indonesia menghadirkan layanan aplikasi smartphone yang bernama MyIsuzuID. Aplikasi ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan konsumen terkait dengan produk hingga layanan Isuzu. Cukup dengan mengunduh MyIsuzuID di Playstore ataupun AppStore, maka semua kebutuhan informasi bisa terpenuhi.
Terkait dengan fitur yang terdapat pada aplikasi tersebut, di halaman pertama informasi yang diberikan ialah mengenai berita, tips, informasi produk, hingga testimoni dari para pengguna Isuzu. Namun, Jika kita melihat bagian lain dari aplikasi, fitur yang tersedia antara lain adalah mengenai jaringan dan juga pilihan produk.
Pada fitur Produk, para customer akan disuguhkan dengan beberapa katalog kendaraan yang mencakup pilihan varian dari masing-masing tipe, agar sesuai dengan kebutuhan bisnis customer. Salah satu yang terdapat dalam fitur tersebut ialah katalog kendaraan niaga dari Isuzu, seperti Isuzu Giga untuk kelas medium truck, Isuzu Elf untuk kelas light truck, serta yang tak terlupakan ialah medium pick up Isuzu Traga.
Tidak hanya informasi mengenai produk, aplikasi ini juga turut menyuguhkan informasi mengenai toko suku cadang, bengkel hingga diler Isuzu terdekat yang tersedia pada fitur Jaringan. Cara gampang yang bisa dilakukan oleh konsumen, ialah dengan klik fitur Jaringan dan dilanjutkan dengan Daftar Lokasi diler dari lokasi pengguna.
Contohnya, di keterangan diler bernama Astrido Isuzu Jakarta Mangga Dua. Di sana akan terlihat alamat lengkap dari diler tersebut dengan disertai estimasi jarak tempuh ke lokasi dalam satuan kilometer.
Hal menarik lainnya ialah, jika nama diler diklik maka akan muncul pilihan lanjutan yakni tampilkan di maps maupun telepon. Saat masuk ke bagian maps, customer akan langsung diarahkan sesuai dengan titik koordinat agar lokasi tepat ke tujuan. Lalu jika bagian telepon diklik, maka kita akan langsung terhubung dengan diler yang bersangkutan.
Selain Daftar Lokasi Diler, tersedia pula Daftar dari lokasi Bengkel Mitra Isuzu, Toko Suku Cadang hingga Lokasi PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI).
Daftar Lokasi Bengkel Mitra Isuzu (BMI) yang tersedia dalam fitur jaringan ini, sangat mempermudah para pengusaha, pemilik truk, hingga pengemudi untuk mencari lokasi terdekat disertai telepon dan panduan arah peta digital (maps). Dan untuk lokasi BMI itu sendiri, sudah tersedia di berbagai provinsi di Indonesia.
Untuk bagian Lokasi Toko Suku Cadang, daftar-daftar dari lokasi tersebut telah tersusun berdasarkan provinsi secara abjad dan tersebar di berbagai provinsi di Indonesia, yang mencakup Seluruh Provinsi Jawa, Sumatra, Sulawesi, hingga Papua. Serta pada bagian ini, customer bisa mendapatkan informasi lokasi toko secara detail, yaitu dengan berupa nama kota maupun kecamatan dari toko yang ingin dituju.
Pada bagian dalam fitur Jaringan ini, konsumen juga bisa mendapatkan lokasi detail dari PT Isuzu Astra Motor Indonesia yang terdiri dari, Isuzu Training Center yang merupakan tempat pelatihan bagi pengemudi dan mekanik konsumen Isuzu, lalu juga lokasi Kantor Pusat , hingga lokasi pabrik, yang berada di Ciampel, Karawang, Jawa Barat.
MyIsuzuID, hingga kini masih akan terus dikembangkan demi memenuhi kebutuhan konsumen yang menginginkan atau sudah menggunakan produk hingga layanan Isuzu. Dan aplikasi ini merupakan gagasan Isuzu untuk menjadi solusi di era digital, sekaligus sebagai langkah dalam meningkatkan layanan aftersales bagi para penggunanya di Indonesia